Foto Seharga Rp 68 Miliar dari Pasar Loak

Foto Seharga Rp 68 Miliar dari Pasar LoakFoto itu menampilkan legenda jago tembak yang paling ditakuti.
Sebuah sejarah baru mengejutkan. Telah ditemukan foto kedua Billy the Kid, legenda jago tembak Amerika Serikat, saat bermain cricket di New Mexico pada 1878.
Henry McCarty, yang dikenal di Wild West sebagai Billy the Kid, memiliki hidup singkat dan penuh kekerasan. Dia mencuri dan membunuh sebelum ajal menjemputnya dalam baku tembak saat dia masih 21 tahun. Dia hidup dengan pistol di tangannya - dan kadang-kadang, sebuah tongkat pemukul cricket.
Dalam foto itu, Billy the Kid bermain bersama dengan anggota geng-nya yang lebih terkenal dengan sebutan Regulator.
Gambar yang memudar itu ditemukan di antara tumpukan foto dalam kotak kardus di sebuah toko barang bekas di Fresno, California oleh seorang kolektor pada 2010.
Randy Guijarro membayar US$ 2 (Rp 27 ribu) untuk foto tersebut yang sekarang nilainya diperkirakan bisa mencapai US$ 5 juta (Rp 68 miliar) oleh balai lelang Kagin’s yang menyelidiki keaslian foto tersebut.
Foto Seharga Rp 68 Miliar dari Pasar Loak
Foto Billy the Kid lainnya yang pernah dikonfirmasi keasliannya, dari 1880, terjual seharga US$ 2,3 juta (Rp 31 miliar) pada 2011.
Keaslian foto kedua ini dikonfirmasi oleh perusahaan AS, Kagin, yang berbasis di San Francisco. Digambarkan dalam foto tersebut Billy the Kid bermain bersama dengan beberapa anggota Regulator, serta teman-teman dan keluarga.
Foto itu diduga diambil setelah pernikahan pada musim panas 1878, hanya sebulan setelah geng tersebut ambil bagian dalam perang brutal di Lincoln County.
Ketika foto itu pertama kali dibawa ke Kagin, para ahli sedikit skeptis. Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu pendiri Kagin, David McCarthy.
Sebuah foto asli Billy the Kid adalah warisan yang sangat berharga dari zaman Western Americana.
"Kami harus memastikan bahwa kami bisa menjawab dan memverifikasi di mana, kapan, bagaimana dan mengapa foto ini diambil. Kemiripan saja tidak cukup dalam kasus seperti ini - tim ahli harus bekerja sama dalam mengungkapkan setiap detail di foto untuk memastikan tidak ada kesalahan," kata McCarthy.
Tim Kagin menghabiskan waktu satu tahun untuk menyelidiki foto tersebut. Mereka bahkan berhasil mengungkapkan lokasi di mana foto itu diambil, yaitu di Chaves County, New Mexico.
Di sana mereka menggali sisa-sisa bangunan yang ditunjukkan dalam foto. "Kami menemukan kayu tua di bawahnya," kata Jeff Aiello, direktur film dokumenter National Geographic Channel yang terlibat dalam penemuan tersebut.
Menurut rencana penemuan foto Billy the Kid yang kedua ini akan dipublikasikan pada bulan ini juga.

0 komentar: